Foto di atas di ambil di pemakaman karet, 2 hari yang lalu. Yang meninggal adalah saudara laki laki dari seorang staff Keuangan di kantor kami, disebabkan oleh stroke. Profesi beliau adalah seorang supir di sebuah perusahaan swasta. Yang menarik adalah: ternyata beliau sakit sudah cukup lama dan perusahaan menanggung semua (ya, semuanya tanpa terkecuali) biaya perawatan yang menurut info dari pihak keluarga mencapai ratusan juta rupiah. Selain itu, gaji dan tanggungan lain tetap di bayarkan oleh perusahaan.
Salut buat perusahaan tersebut, terlihat bagaimana mereka sangat menghargai pegawai mereka.
2 komentar:
Memang demikianlah mestinya. Atau, kumpeni harus mencarikan polis asuransi kesehatan.
benar kata paman tyo, mungkin perusahaannya mengasuransikan semua pegawainya. Kalau caranya seperti itu dijamin ga pake jamsostek. mungkin pake asuransi luar negeri yang ada di Indonesia. Sepengetahuan saya, biasanya dipotong setiap bulan dari gaji untuk asuransi, nah pas sakit diambil bahkan ada lebihnya. Tapi kalau dipikir2 lagi, zaman krisis.. hebat sekali perusahaan mau menanggung biaya pengobatan 1 karyawan. Jika ada 3 orang pegawai saja yang sakit... bangkrut donk. Tapi salut juga buat perusahaan tersebut, yaitu jujur. tanyain donk asuransi namanya apa ?
Posting Komentar